FRB Berbagi Ratusan Paket Takjil Ramadhan Untuk Pengguna Jalan di Rogojampi

detikposnews.com

Banyuwangi,- Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah dan selalu di nanti oleh seluruh umat muslim, ramadhan juga menjadi momen untuk meningkatkan amal ibadah,salah satunya adalah dengan melakukan kegiatan sosial yang bermanfaat untuk sesama.

Di Ramadhan 1446 H/2025 kali ini, Forum Rogojampi Bersatu(FRB) berbagi kebaikan dengan berbagi takjil gratis untuk pengguna jalan dan masyarakat jelang berbuka puasa, pada hari Minggu (16/3/2025) sore

Kegiatan berlangsung di Jln Raya Rogojampi, tepatnya selatan Lampu merah Lincing Kecamatan Rogojampi, di ikuti seluruh anggota FRB untuk membagikan kurang lebih 1000an takjil yang sudah di kemas secara gratis kepada pengendara serta masyarakat yang melintas, dan kegiatan ini mendapat antusias dari masyarakat yang merasa terbantu dengan adanya makanan/minuman berbuka yang di berikan secara cuma-cuma.

Antusiasme masyarakat ini juga terlihat saat salah seorang penerima takjil gratis di mintai komentarnya tentang kegiatan ini. “Alhamdulillah, semoga berkah.. Kami sangat terbantu dengan adanya pembagian takjil gratis ini”ungkap salah seorang warga.

Dalam hal ini, Irfan Hidayat selaku ketua FRB menyampaikan, “Saya ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan FRB, serta para Donatur yang selalu mensupport kegiatan- kegiatan sosial yang di laksanakan FRB, semoga ke depannya kami bisa memberikan lebih banyak lagi untuk masyarakat,” terang Irfan.

Irfan juga mengungkapkan, terlaksananya agenda rutin tahunan ini atas Donasi dari para anggota serta beberapa simpatisan dan Donatur FRB.

Bukan hanya warga yang merasakan keberkahan dari kegiatan ini, puluhan pedagang takjil musiman yang berdagang di tepi jalan raya tsb merasa sangat senang dan terbantu dengan di borongnya dagangan mereka untuk memenuhi kebutuhan kegiatan yang di selenggarakan pada hari itu.

Sementara itu, H. Rofik selaku pendiri serta penasehat FRB mengungkapkan rasa syukurnya,karena pada Ramadhan tahun ini FRB kembali bisa berbagi kebaikan serta bermanfaat untuk masyarakat luas.

pewarta: jufri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *