Kapolres Tebing Tinggi Pimpin Sertijab Pejabat Utama, Perkuat Kinerja dan Jaga Kamtibmas

Detikposnews.com // TEBING TINGGI – Kapolres Tebing Tinggi AKBP Drs. Simon Paulus Sinulingga, S.H memimpin Upacara Pelantikan dan Serah Terima Jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat utama dijajaran Polres Tebing Tinggi, Senin (21/7/2025).

Dalam upacara tersebut, dilakukan pelantikan terhadap AKP Enda Iwan Iskandar, S.H. sebagai Kabag Log yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Samapta, serta serah terima jabatan kepada AKP Budi Sihombing, S.H. sebagai Kasat Reskrim Polres Tebing Tinggi, AKP Bambang Irawan sebagai Kasat Samapta, Iptu Jimmy Rianto Sitorus, S.H. sebagai Kasat Resnarkoba, dan AKP Andi Rahmadsyah, S.H., M.H. sebagai Kapolsek Tebing Tinggi.

Kapolres Tebing Tinggi menyampaikan bahwa mutasi jabatan dilingkungan Polri adalah hal yang biasa dalam rangka penyegaran organisasi serta pengembangan karier personel. “Pergantian pejabat bukan hanya sekedar pergantian orang semata, namun menjadi momen untuk membangun semangat baru dalam mewujudkan Polri yang profesional, modern, dan terpercaya tegasnya.

Kapolres juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pejabat lama yang telah berdedikasi selama bertugas di Polres Tebing Tinggi, yaitu AKP Wisnugraha Paramaartha, S.T.K., S.I.K. dan AKP Sahri Sebayang, S.H., M.H., yang mendapat promosi jabatan di Polda Sumatera Utara.

Kepada pejabat baru, Kapolres berpesan untuk segera menyesuaikan diri, memahami karakteristik wilayah hukum, dan menunjukkan kinerja terbaik demi terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif diwilayah hukum Polres Tebing Tinggi.

Turut hadir dalam kegiatan, Wakapolres Kompol Rudi Syahputra, S.Kom., para Pejabat Utama, termasuk Kapolsek sejajaran dan pengurus Bhayangkari Cabang Tebing Tinggi.

Tim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *